Senin, 21 Januari 2013

RENCANA PROGRAM KERJA GAPOKTAN TANIMULYA DESA JATIMULYO KECAMATAN ALIAN KABUPATEN KEBUMEN TAHUN 2013


I.  BIDANG ORGANISASI
a. Pengelolaan organisasi secara lebih profesional, agar Gapoktan bisa menjadi wadah pemberdayaan masyarakat yang sesungguhnya dan menghasilkan.
b.    Meningkatkan fungsi dan kinerja  pengurus Gapoktan
c.    Kaderisasi dan re-organisai kepengurusan Gapoktan
d.    Perubahan AD/ART untuk lebih mengakomodir dan menyesuaikan kebutuhan Gapoktan
Ø  Perubahan Jasa Pinjaman untuk lebih meningkatkan perkembangan Usaha Keuangan Mikro Gapoktan.
Ø  Dan perubahan-perubahan lain yang mungkin muncul sebagai aspirasi / pendapat dari anggota pada pelaksanaan RAT 2012.
e.  Mengadakan rapat pengurus dan pengawas triwulanan sebagai evaluasi rutin kegiatan Gapoktan
f.  Mengadakan pertemuan dengan kelompok tani sebagai wadah inventarisir masalah yang akan menjadi acuan rencana kegiatan Gapoktan.
g.    Menyelenggarakan pemeriksaan kegiatan Gapoktan TANIMULYA oleh pengawas
h.   Mengadakan pembinaan / penyuluhan kepada anggota
i.     Menyelenggarakan Rapat Anggota Tahunan Tutup Tahun Buku 2013

II.  BIDANG ADMINISTRASI
a.    Meningkatkan tertib administrasi  Gapoktan dengan mengerjakan buku-buku administrasi umum dan administrasi keuangan secara rutin

III.  BIDANG KEUANGAN
a.    Pengelolaan keuangan secara transparan dan akuntabel
b.    Mengikutsertakan dana kas Gapoktan dari kegiatan usaha Gapoktan lain dalam perputaran modal Usaha Keuangan Mikro.
c.    Mencari alternatif permodalan lainnya dari anggota ( Simpokus ) dan pihak ketiga lainnya dengan syarat dan ketentuan yang saling menguntungkan kedua pihak


IV.  BIDANG USAHA
1.    Usaha Penyediaan Sarana Produksi
a.    Pengelolaan jasa alsintan ( traktor, pompa air dan sprayer )
b.    Mengupayakan penambahan alsintan
c.    Pengadaan pupuk dan obat-obatan pertanian
d.    Mengupayakan perbaikan sarana pengairan


2.    Usaha Produksi/  Budidaya
a.    Pengajuan Program Bantuan SL-PTT untuk kelompok tani
b.    Pengajuan bantuan infrastruktur pertanian JIDES untuk wilayah Karangduwur
c.    Mencari komoditi tanaman yang layak menjadi kegiatan usaha anggota
d.    Penerapan teknologi pertanian di lahan budidaya
e.    Mengadakan lomba pertanian
f.     Penerapan program IP 300 ( Padi – Padi – Palawija )
g.    Menyelenggarakan Penyuluhan

3.   Usaha Pengolahan Hasil
a.    Membentuk POKLAHSAR khususnya di sektor perikanan.
b.    Mencari dan belajar tentang strategi pengolahan hasil pertanian
c.    Pengolahan hasil perikanan menjadi olahan siap konsumsi dan siap jual.

4.    Usaha Pemasaran Hasil Pertanian
a.    Mengelola kolam Bodong sebagai tempat pemancingan umum sebagai salah satu wadah pemasaran hasil budidaya ikan anggota / masyarakat dan juga sebagai kegiatan yang menghasilkan
b.    Menyusun perencanaan program Tunda Jual sebagai salah satu unit usaha pemasaran.
c.    Pemasaran hasil olahan perikanan.

5.    Usaha Keuangan Mikro / LKM
a. Perubahan jasa pinjaman dan biaya administrasi pinjaman untuk lebih meningkatkan perkembangan Usaha Keuangan Mikro
b. Memulai proses kaderisasi dengan memberikan kesempatan kepada masyarakat untuk ikut menjadi pengurus / karyawan LKM Gapoktan Tanimulya.
c. Mencari alternatif permodalan yang bisa mendukung kegiatan Usaha Keuangan Mikro Gapoktan Tanimulya
d.    Penyusunan AD/ART LKM tersendiri yang lebih men-detail dan terperinci sebagai juklak dan juknis pelaksanaan kegiatan Usaha Keuangan Mikro Gapoktan Tanimulya.

Jatimulyo, 03 - Januari 2013



Tidak ada komentar:

Posting Komentar